23.5 C
Malang
Jumat, November 22, 2024
RagamJus Buah Bisa Percepat Penuaan, Jika…

Jus Buah Bisa Percepat Penuaan, Jika…

Ilustrasi jus buah. Monika Grabowska/unsplash.

MAKLUMAT – Mengonsumsi sayur dan buah sebelum memulai sarapan bagus untuk kesehatan. Di dalamnya cukup banyak kandungan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan yang bisa memberi nutrisi baik untuk tubuh.

Memulai sarapan dengan sayur dan buah bisa mengurangi asupan makan berlebih, memperlambat penyerapan glukosa, meningkatkan energi, hingga membantu tubuh menyerap nutrisi.

Terkadang Anda membutuhkan langkah praktis. Malas mengupas kulit atau memotong buah dan sayur untuk memulai sarapan dan lebih memilih jus.

Ada baiknya untuk tidak mengonsumsi jus buah atau jus sayuran sebelum memulai makan. Meskipun jus yang Anda konsumsi bukan instan dan buatan sendiri.

Sebab, jus buah atau sayur secara otomatis membuang serat dan hanya mengambil sari yang mengandung glukosa. Padahal serat dalam sayur dan buah mampu memperlambat proses pencernaan yang bisa membuat kenyang lebih lama.

Studi dari National Library of Medicine menyebutkan jus tidak bisa mengenyangkan. Risiko mengonsumsi jus buah bisa membuat perut merasa lapar. Terlebih jika menambahkan gula pada jus buah bisa meningkatkan risiko berbagai penyakit.

Padahal, jus buah meningkatkan risiko diabetes tipe 2. Sebab di dalamnya terdapat fruktosa dan indeks glikemik yang cukup tinggi. Glukosa berlebihan menyebabkan glikasi yang bisa memicu penuaan kulit.

Ada tips yang dibagikan National Library of Medicine, jika Anda ngotot minum jus buah. Tambahkan sebagian ampasnya untuk menambah serat. Tidak ada salahnya menambah protein atau lemak sehat guna memperlambat penyerapan glukosa.

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer