
MAKLUMAT — Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mendorong badan usaha milik negara (BUMN) di sektor transportasi untuk meningkatkan koordinasi guna memastikan keselamatan dan kelancaran Angkutan Lebaran 2025.
Hal itu disampaikan Menhub Dudy dalam rapat koordinasi bersama Menteri BUMN Erick Thohir dan pimpinan BUMN sektor transportasi di Kantor Pusat Kementerian Perhubungan, Jakarta, Sabtu (15/3/2025).
“Periode mudik tinggal menghitung hari. Saya meminta seluruh BUMN transportasi bersinergi agar masyarakat dapat melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman,” ujar Menhub Dudy.
Menhub menegaskan bahwa aspek keselamatan pemudik menjadi tanggung jawab bersama antara pemerintah dan penyelenggara transportasi. Ia meminta peningkatan pengawasan di semua moda transportasi, baik darat, laut, udara, maupun perkeretaapian.
Pengecekan dan Antisipasi Cuaca
Di sektor darat, Menhub menginstruksikan agar pengecekan kelayakan kendaraan (ramp check) dilakukan secara konsisten, termasuk pemeriksaan kesehatan pengemudi. Selain itu, kesiapan rest area, fasilitas toilet, dan pemanfaatan rumah ibadah sebagai tempat istirahat bagi pemudik, khususnya pengguna sepeda motor, perlu menjadi perhatian.
Sementara itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) diminta untuk mengantisipasi potensi bencana alam serta meningkatkan penjagaan di perlintasan sebidang.
Di sektor angkutan laut dan penyeberangan, Menhub meminta peningkatan pengawasan terhadap kelayakan kapal serta fasilitas sanitasi di pelabuhan. Pengaturan lalu lintas di sekitar pelabuhan juga perlu diperkuat.
Untuk angkutan udara, Dudy menekankan pentingnya operasional bandara 24 jam dengan tetap memperhatikan aspek keselamatan dan kesehatan petugas. Ia juga meminta pengawasan terhadap tarif diskon tiket pesawat serta kesiapan menghadapi cuaca ekstrem yang bisa berdampak pada jadwal penerbangan.
“Melihat pemaparan dari pimpinan BUMN transportasi, saya optimistis arus mudik dan balik Lebaran tahun ini dapat berjalan aman dan lancar,” kata Dudy.
Turun ke Lapangan
Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan Kemenhub untuk memastikan kesiapan angkutan Lebaran 2025. Ia juga berencana melakukan pemantauan langsung di berbagai titik mulai pekan depan.
“Kami akan turun langsung ke lapangan untuk memastikan kesiapan arus mudik. Semoga perjalanan pemudik berjalan lancar dan aman,” ujar Erick.
Turut hadir dalam rapat koordinasi tersebut, Wakil Menteri Perhubungan Suntana, Sekretaris Kementerian BUMN Rabin Hattari, serta para pejabat tinggi Kemenhub dan pimpinan BUMN sektor transportasi.***