
MAKLUMAT — Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU) Sidoarjo resmi meluncurkan pabrik es kristal higienis dengan merek EsNow, Minggu (13/4/35). Pabrik yang berada di bawah PT Bersatu Optima Semesta ini menjadi unit bisnis perdana di bidang ice tube yang dimiliki jaringan SUMU, dengan visi menjawab kebutuhan pasar akan es berkualitas tinggi dan aman untuk dikonsumsi.
Peluncuran Ice Tube Factory EsNow berlangsung dalam rangkaian acara Kopdar SUMU Sidoarjo dan sekitarnya. Hadir dalam acara ini sejumlah tokoh penggerak ekonomi dan kewirausahaan seperti Sekretaris Jenderal SUMU Ghufron Mustaqim, Ketua HIPMI Sidoarjo Muh. Zakaria Dimas Pratama, serta Ketua OKK BPP HIPMI Mahenda Abdillah Kamil.
“Kami tidak hanya membangun pabrik es, tapi juga membangun kolaborasi. EsNow hadir dengan teknologi filtrasi fisik, UV, dan reverse osmosis, memastikan kualitas es kristal yang lebih higienis dan sehat untuk dikonsumsi,” ujar Co-Founder EsNow, Samsul Sudhibiyo, dalam sambutannya.
Ia menambahkan, produk EsNow ditujukan untuk mendukung para pelaku usaha kuliner dan UMKM yang membutuhkan pasokan es berkualitas, stabil, dan terpercaya. “Minuman sehat, pakai EsNow,” ucapnya mempromosikan tagline yang diusung perusahaan.
Sejalan dengan itu, Ghufron Mustaqim menyebut peluncuran ini sebagai tonggak penting dalam pengembangan ekosistem bisnis di bawah naungan Muhammadiyah. “EsNow adalah pabrik ice cube pertama milik jaringan Serikat Usaha Muhammadiyah. Kami optimistis ini akan menjadi model bisnis yang dapat direplikasi di berbagai daerah,” ujarnya.
Co-Founder lainnya, Brili Agung Zaky Pradika, menekankan bahwa EsNow dibangun atas dasar prinsip kepemilikan kolektif. “PT Bersatu Optima Semesta tidak berdiri atas satu nama, melainkan dibangun oleh lebih dari 50 pemilik saham. Ini adalah bentuk nyata ekonomi berbasis komunitas,” tuturnya.
Usai prosesi peluncuran, para tamu undangan diajak berkeliling pabrik untuk melihat langsung proses produksi es kristal, mulai dari filtrasi air, pembekuan, hingga penyimpanan dalam cool storage. Tur tersebut memperlihatkan keseriusan EsNow dalam menjamin standar mutu dan kebersihan produk.
Peluncuran ini menandai semangat baru SUMU Sidoarjo dalam membangun ekosistem usaha berbasis nilai, teknologi, dan kolaborasi. Dengan semakin tingginya kebutuhan akan produk es higienis di tengah cuaca panas dan pertumbuhan sektor kuliner, EsNow hadir menjawab peluang itu—sekaligus mendorong lahirnya wirausaha baru dari lingkungan Muhammadiyah dan UMKM Indonesia.***