
MAKLUMAT — Ketua Fraksi PKS di DPRD Provinsi Jawa Timur, Lilik Hendarwati, mengapresiasi capaian Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim yang kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024.
Capaian tersebut adalah raihan kesepuluh secara beruntun Jawa Timur memperoleh opini WTP, alias tertinggi dalam audit pengelolaan keuangan negara tersebut.
Lilik menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras menjaga transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.
“Alhamdulillah, apresiasi setinggi-tingginya atas capaian opini WTP yang kesepuluh bagi Jawa Timur. Ini adalah hasil kerja keras semua elemen, termasuk DPRD yang terus mengawal fungsi pengawasan,” ujar Lilik usai Rapat Paripurna DPRD Jatim di Indrapura, Surabaya, Kamis (24/4/2025).
Meski begitu, Lilik menegaskan bahwa WTP bukanlah tujuan akhir, justru penghargaan tersebut menjadi awal yang positif untuk memperkuat komitmen dalam memperbaiki tata kelola keuangan daerah yang baik secara berkelanjutan.
“Kita semua perlu tetap rendah hati dan waspada. WTP bukan akhir, tapi justru awal untuk terus memperbaiki tata kelola keuangan dan memastikan setiap rupiah APBD betul-betul kembali kepada kesejahteraan rakyat,” tandasnya.
Lebih lanjut, Lilik mendorong agar capaian tersebut dapat dijadikan momentum untuk mempercepat program-program prioritas yang berpihak pada masyarakat, memperkecil kebocoran anggaran, hingga meningkatkan efisiensi serta efektivitas belanja daerah.
“Semoga capaian ini menjadi pelecut semangat kita bersama untuk terus menjaga integritas, transparansi, dan akuntabilitas dalam setiap kebijakan,” pesan perempuan yang menjabat di Komisi C DPRD Jatim itu.
Lebih jauh, raihan WTP berturut-turut hingga 10 kali itu memperkuat posisi Jawa Timur sebagai salah satu provinsi dengan tata kelola keuangan terbaik di Indonesia.
Lilik menegaskan, pihaknya di Fraksi PKS berkomitmen untuk terus melakukan pengawasan. Harapannya agar pengelolaan keuangan daerah benar-benar selaras dan berpihak kepada kepentingan rakyat.
Sekadar diketahui, raihan opini WTP tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Pemeriksaan Keuangan Negara V BPK RI, Widhi Widayat, dalam Rapat Paripurna DPRD Jawa Timur.