Resmikan RS Mitra Keluarga di Pagerwojo, Bupati Subandi: Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Resmikan RS Mitra Keluarga di Pagerwojo, Bupati Subandi: Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat

MAKLUMAT — Bupati Sidoarjo H Subandi SH MKn meremikan secara langsung Rumah Sakit (RS) Mitra Keluarga di Jalan KH Ali Masud, Desa Pagerwojo, Kecamatan Buduran, Senin pagi (12/1/2026).

Peresmian rumah sakit yang lokasinya berdekatan dengan pusat perbelanjaan Transmart Mall Sidoarjo tersebut menjadi tonggak penting dalam penguatan sistem pelayanan kesehatan di Kota Delta, khususnya dalam meningkatkan akses, kualitas, dan pemerataan layanan kesehatan bagi masyarakat.

Dalam sambutannya, Subandi mengatakan bahwa diresmikannya rumah sakit tipe C tersebut merupakan bagian dari sinergi positif antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo dan sektor swasta dalam mendukung pembangunan bidang kesehatan.

Keberadaan RS Mitra Keluarga, disebutnya sebagai langkah strategis dalam menjawab kebutuhan layanan kesehatan yang semakin kompleks seiring dengan pertumbuhan penduduk dan dinamika wilayah Kabupaten Sidoarjo.

Subandi menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada manajemen serta seluruh jajaran RS Mitra Keluarga atas komitmen dan kerja kerasnya dalam meningkatkan status layanan kesehatan. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Sidoarjo saya menyampaikan apresiasi kepada manajemen Rumah Sakit Mitra Keluarga atas komitmen dan kerja kerasnya. Ini adalah wujud nyata kontribusi dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan masyarakat,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Subandi juga mengingatkan bahwa tantangan pelayanan kesehatan ke depan akan semakin kompleks. Ia menyebut beberapa hal yang menjadi tantangan sekaligus faktor penting, seperti peningkatan kebutuhan layanan rujukan, penanganan kegawatdaruratan, serta tuntutan masyarakat terhadap pelayanan medis yang profesional dan komprehensif.

Baca Juga  Pemkot Surabaya Gandeng Kemenag, Targetkan 5.000 Lansia Mampu Baca Al-Quran Tahun Ini

Ia menegaskan komitmen Pemkab Sidoarjo untuk terus mendorong peningkatan fasilitas dan layanan kesehatan, baik yang diselenggarakan oleh pemerintah maupun swasta. Seluruh upaya tersebut, kata dia, harus dilaksanakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, standar pelayanan kesehatan, serta menjunjung tinggi etika profesi dan keselamatan pasien.

“Peningkatan layanan kesehatan, baik oleh pemerintah maupun swasta, merupakan bagian penting dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat,” katanya.

“Saya berharap Rumah Sakit Mitra Keluarga dapat terus meningkatkan mutu layanan, profesionalisme sumber daya manusia, serta menjunjung tinggi etika pelayanan kesehatan,” imbuh Subandi.

Lebih jauh, peresmian RS Mitra Keluarga tersebut diharapkan bukan hanya dimaknai secara seremonial. “Momentum peresmian ini harus menjadi titik awal untuk memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah, fasilitas pelayanan kesehatan, dan seluruh pemangku kepentingan, dalam rangka mewujudkan masyarakat Kabupaten Sidoarjo yang sehat dan produktif,” tandas Subandi.

“Saya berharap Rumah Sakit Mitra Keluarga dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat Kabupaten Sidoarjo, menjadi mitra strategis pemerintah daerah, serta berkontribusi nyata dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.” tambah Subandi.

Di sisi lain, Direktur Regional RS Mitra Keluarga, dr Sri Mawarti, menjelaskan bahwa RS Mitra Keluarga di Pagerwojo Sidoarjo merupakan cabang ke-22 yang dibangun oleh Mitra Keluarga Group. Rinciannya, empat cabang berada di Jawa Timur, 15 cabang di Jabodetabek, serta dua cabang di Jawa Tengah.

Baca Juga  Gandeng Exzellenz Institut, SMK Muhammadiyah Banda Aceh Perkuat Jejaring Global dan Pendidikan Internasional

RS Mitra Keluarga di Sidoarjo, kata dia, dibangun di atas lahan seluas 11.439 meter persegi dan menyediakan berbagai layanan sebagai rumah sakit tipe C, seperti onkologi center, pediatrik center, dan women health center. Ia berharap kerja sama dengan mitra di Kota Delta dapat melayani berbagai kelompok, termasuk pasien umum, asuransi perusahaan, BPJS Kesehatan, maupun BPJS Ketenagakerjaan.

“Mitra Keluarga di Sidoarjo merupakan bentuk komitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan,” sebut dr Sri Mawarti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *