19.6 C
Malang
Kamis, September 19, 2024
KilasAljazair Siap Kirim Pasukan Bantuan dan Bangun RS di Jalur Gaza

Aljazair Siap Kirim Pasukan Bantuan dan Bangun RS di Jalur Gaza

Presiden Aljazair Abdelmadjid Tebboune (Foto: Mehr News)
Presiden Aljazair Abdelmadjid Tebboune (Foto: Mehr News)

Presiden Aljazair Abdelmadjid Tebboune menyatakan negara yang dipimpinnya itu siap mengirim pasukan ke Jalur Gaza untuk mendukung warga Palestina.

Dilansir Mehr News pada Senin (19/8/2024), Tebboune menyampaikan dukungan tersebut dalam kampanye untuk Pemilihan Presiden bulan depan di Konstantinopel.

Tebboune menegaskan, Aljazair akan mengirimkan pasukan untuk membantu membangun Kembali Jalur Gaza, yang telah porak-poranda akibat agresi Israel sejak serangan Hamas 7 Oktober 2023 lalu.

“Kami tak akan meninggalkan Palestina, terutama Gaza. Saya bersumpah atas nama Tuhan yang Maha Besar, jika perbatasan Mesir dan Gaza dibuka kembali, kami siap mengirim pasukan dan membangun kembali Jalur Gaza,” kata dia.

Tak hanya itu, Tebboune juga menyebut bahwa pihaknya akan segera membangun tiga buah Rumah Sakit (RS) lengkap di Jalur Gaza dalam waktu 20 hari. Dia juga memastikan Aljazair akan mengirimkan para dokter ke Gaza.

Selain Aljazair, sebelumnya sejumlah negara telah menyatakan kesiapannya untuk mengirimkan pasukan bantuan ke Jalur Gaza, Palestina. Termasuk Indonesia dan Malaysia.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer