23.9 C
Malang
Jumat, November 22, 2024
KilasSubandi-Mimik Mendaftar ke KPU Sidoarjo, Usung Tagline 'Baik'

Subandi-Mimik Mendaftar ke KPU Sidoarjo, Usung Tagline ‘Baik’

Subandi saat memberikan sambutan. Foto:IST
Subandi saat memberikan sambutan. Foto:IST

MAKLUMAT – Bakal pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi dan Mimik Idayana resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk berkontestasi dalam Pilkada Sidoarjo 2024, Kamis (29/8/2024).

Dari pantauan tim Maklumat.id, kedatangan Subandi-Mimik ke kantor KPU Sidoarjo diantarkan ratusan pendukung, beserta pimpinan partai politik (parpol) pengusung sekitar pukul 16.50 WIB.

Subandi-Mimik diusung oleh Golkar, Gerindra, Demokrat, dan sejumlah parpol non-parlemen.

Perwakilan gabungan parpol pengusung, yang juga Ketua DPD Partai Golkar Sidoarjo Adam Rusydi mengenalkan tagline ‘Baik’ sebagai akronim dari pasangan Subandi-Mimik.

“Ini merupakan momen tonggak bersejarah. Kami seluruh partai pengusung dan pendukung Subandi-Mimik mengikhtiarkan agar Sidoarjo menjadi lebih baik lagi, seperti tagline kami Subandi-Mimik jika disingkat menjadi ‘Baik’,” ujar Adam Rusyadi dalam sambutannya.

Usai menyerahkan berkas pendaftaran calon, Subandi mengajak seluruh elemen  berkolaborasi dan membangun Sidoarjo dengan tata kelola yang lebih baik.

“Alhamdulillah, hari ini kita berbangga, berterimakasih dengan dukungan semuanya, terutama teman-teman koalisi,” kata Subandi saat konferensi pers usai pendaftaran, Kamis (29/8/2024).

Subandi melanjutkan, teman-teman pendukung adalah saksi untuk menyukseskan Subandi-Mimik sebagai Bupati dan Wakil Bupati.

“Ke depan bagaimana membangun perubahan Sidoarjo yang profesional, yang transparan, yang mampu untuk merubah tata kelola Sidoarjo yang lebih baik,” lanjut Subandi.

Tak hanya itu, Subandi juga menjelaskan soal pencalonannya yang tanpa rekomendasi dari PKB. Padahal Plt Bupati Sidoarjo itu adalah Ketua DPC PKB Sidoarjo.

Menurut dia, DPP PKB berkeinginan untuk mengusung duet internal PKB, yakni dirinya sebagai cabup dengan putra mantan Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, Achmad Amir Aslichin (Mas Iin) sebagai cawabup. Tujuannya menciptakan kotak kosong di Pilkada Sidoarjo 2024. Jika ingin membangun Sidoarjo maka harus ada kolaborasi antar semua pihak, termasuk banyak parpol.

“Kepingine (keinginannya) PKB (lawan) bumbung kosong, ini kan dzhalim. Kan lucu kalau dua-duanya PKB, saya bupatinya PKB, Mas Iin wakil juga PKB, ini gak bener,” tegasnya.

Meski begitu, Subandi membantah rumor bahwa dirinya mundur dari kepengurusan PKB. Dia mengaku masih sebagai pengurus aktif dan kader PKB. Hanya saja, untuk urusan pencalonan di Pilkada Sidoarjo berbeda jalan secara personal.

“Saya bukan mundur dari PKB. Saya sudah izin ke Gus Halim (Abdul Halim Iskandar) Ketua DPW PKB Jatim untuk maju mencalonkan diri di Pilkada Sidoarjo. Beliau mengamini pamitnya saya untuk mencalonkan diri,” pungkas Subandi.

Untuk diketahui, hingga saat ini Subandi-Mimik menjadi paslon pertama yang telah mendaftarkan diri secara resmi ke KPU Sidoarjo.

Sementara Amir Aslichin yang mengantongi dukungan dari PDIP, PAN, PKS, NasDem dan PKB belum diketahui pukul berapa akan mendaftarkan diri.

Sebagai informasi, KPU akan menutup pendaftaran calon untuk Pilkada Sidoarjo 2024 tengah malam ini pukul 23.59 WIB.

 

Reporter: Ubay NA

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer