MAKLUMAT — Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT) membuka lowongan kerja untuk posisi Fasilitator Kabupaten dan Fasilitator Kecamatan melalui Program Transformasi Ekonomi Kampung Terpadu (TEKAD). Proses seleksi resmi dibuka mulai 14 hingga 25 Juli 2025, dan dilakukan secara daring melalui laman: 🔗 https://seleksitekad.kemendesa.go.id
Sekretariat National Project Management Unit (NPMU) Program TEKAD meminta Koordinator Wilayah segera menyebarluaskan informasi ini ke seluruh Tim Pengelola Kegiatan (TPK) di tingkat provinsi dan kabupaten, serta memastikan seluruh pihak terkait menerima informasi tersebut.
“Kami mengimbau para koordinator untuk aktif menyampaikan info ini ke daerah binaannya. Kami ingin menjaring talenta lokal yang siap bekerja membangun desa,” ujar pihak NPMU dalam pengumuman resmi.
Kualifikasi Peserta Lowongan Kerja di Kemendesa Program TEKAD:
- Pendidikan minimal S1 atau sederajat dengan bidang sesuai formasi.
- Memiliki pengalaman dalam pemberdayaan masyarakat atau posisi serupa, dibuktikan dengan Surat Keterangan Pengalaman Kerja.
- Tidak sedang menjadi karyawan, pengurus, atau anggota partai politik.
- Tidak pernah diberhentikan tidak hormat dari instansi manapun.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Bebas narkoba dan catatan kriminal (dibuktikan dengan SKCK).
- Diutamakan penutur asli dan mampu berbicara bahasa lokal.
- Mampu mengoperasikan komputer dan menguasai MS Office (Excel, Word, PowerPoint), dibuktikan dengan sertifikat resmi.
- Komunikatif, mampu bekerja tim, menyelesaikan konflik, dan bernegosiasi.
- Usia 23–50 tahun saat mendaftar.
- Bersedia bepergian ke daerah terpencil.
- Siap bekerja penuh waktu.
- Fasilitator Kabupaten wajib berdomisili di provinsi yang sama, diutamakan dari kabupaten lokasi penugasan.
- Fasilitator Kecamatan wajib berdomisili di kabupaten/kecamatan lokasi penugasan.
- Memiliki laptop pribadi dan siap membuktikannya.
- Khusus Fasilitator Kecamatan (Distrik), wajib bersedia tinggal di lokasi penugasan dan mengakses desa terpencil, termasuk pulau kecil.
Program TEKAD menjadi ujung tombak upaya pemerintah dalam menggerakkan transformasi ekonomi desa berbasis potensi lokal. Lewat lowongan kerja di Kemendesa ini, pemerintah mengajak masyarakat berkompeten untuk berperan aktif dalam misi pembangunan desa yang lebih sejahtera dan mandiri.
Bagi Anda yang tertarik dan memenuhi syarat, segera daftar secara daring sebelum batas waktu ditutup. “Kami menanti generasi perubahan yang siap beraksi di desa-desa,” tegas NPMU.