
MAKLUMAT – Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur resmi meluncurkan skuad Hizbul Wathan Football Club (HW FC) untuk berlaga di Liga 4 musim 2024-2025. Acara peluncuran ini digelar dalam Rapat Koordinasi Unsur Pembantu Pimpinan (UPP) di Aula Mas Mansyur, Kantor PWM Jatim, Jalan Kertomenanggal IV/1, Surabaya, Sabtu (28/12/2024).

Skuad Hizbul Wathan FC yang terdiri dari 23 pemain dan 10 ofisial secara simbolis diperkenalkan oleh Ketua PWM Jawa Timur, Dr. dr. Sukadiono, MM. Dokter Suko, sapaan akrabnya, memberikan batik khas Persyarikatan Muhammadiyah kepada perwakilan pemain sebagai tanda peresmian tim.
Dalam sambutannya, Sukadiono berharap HW FC dapat meraih prestasi gemilang di Liga 4 dan berhasil promosi ke Liga 3 pada musim 2025-2026 mendatang. “Mohon doa restu dan dukungan dari seluruh warga Muhammadiyah. Semoga HW FC bisa promosi ke Liga 3 musim depan,” ujar Sukadiono.
Ambisi Menjadi Juara
Manajer HW FC, Sudarusman, menyatakan optimisme tinggi menghadapi musim perdana mereka di Liga 4. Ia menegaskan bahwa HW FC ingin membuktikan diri sebagai tim yang berkualitas dan mampu bersaing di level kompetisi ini.
“Kami ingin HW FC diperhitungkan oleh tim-tim lain. Sebagai pendatang baru, kami tetap punya tekad untuk menjadi juara kompetisi ini dan melaju ke putaran nasional,” tegas Sudarusman.
Ia menambahkan, HW FC bertekad untuk mewakili Jawa Timur di tingkat nasional dan mengamankan tiket promosi ke Liga Nusantara musim 2025-2026.
Dengan persiapan matang dan dukungan penuh dari PWM Jawa Timur, HW FC optimistis menorehkan prestasi di Liga 4 musim ini. Semua mata kini tertuju pada langkah awal mereka di kompetisi yang penuh tantangan.