22.7 C
Malang
Sabtu, November 23, 2024
KilasRespon Khofifah soal PDIP Ngotot Ingin Cawagub Bukan Emil

Respon Khofifah soal PDIP Ngotot Ingin Cawagub Bukan Emil

BAKAL Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur 2024, Khofifah Indar Parawansa angkat bicara soal keinginan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk menyandingkan dirinya dengan kandidat lain, bukan dengan Emil Elestianto Dardak.

Padahal, Duet Khofifah dan Emil ini telah mengantongi banyak rekomendasi dari partai politik (parpol) untuk bisa maju sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jatim 2024.

Adapun parpol yang telah merekomendasi duet Khofifah dan Emil adalah Partai Demokrat, Golkar, Perindo, PSI dan PAN. Sementara, Partai Gerindra maupun PDIP belum memastikan dukungannya kepada duet tersebut.

Khofifah sendiri mengaku tengah membangun komunikasi dengan PDIP, serta sejumlah partai politik (parpol) lainnya yang belum menentukan sikap politiknya untuk Pilgub Jatim 2024.

“Pokoknya begini kawan-kawan, kami membangun komunikasi semaksimal mungkin,” katanya usai menerima silaturahmi Wakil Presiden terpilih pada Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka di Kediaman Khofifah di Surabaya, Kamis (6/6/2024).

Menurut kandidat petahana Gubernur Jatim itu, kebijakan tentang sikap politik parpol maupun calon bukan hanya di satu orang. Maka, komunikasi yang intens antara kedua belah pihak harus terus dilakukan.

“Kan ada policy-policy yang tidak di tangan satu orang, policy-policy tidak di tangan satu level. Sehingga masing-masing akan membangun komunikasi internal partainya dan kemudian kita bisa membangun keberseiringan untuk Pilgub Jatim,” terangnya.

Kendati begitu, Khofifah ternyata masih enggan mengungkapkan komunikasinya dengan PDIP. Dalam pertemuannya dengan Gibran, dia hanya mengutarakan bahwa yang terpenting agar Pilgub Jatim bisa menjadi ajang rekonsiliasi parpol-parpol yang bertarung dalam Pilpres 2024 lalu.

“Tadi yang saya sampaikan ke Mas Gibran juga, saya harap Pilgub Jatim jadi referensi rekonsiliasi nasional,” tandasnya.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP yang juga menjabat Ketua DPD PDIP Jatim, Said Abdullah menegaskan tengah mematangkan wacana untuk mendorong kader internalnya sebagai cawagub pendamping Khofifah di Pilgub Jatim 2024 mendatang.

Reporter: Ubay NA 

Editor: Aan Hariyanto 

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer