23.1 C
Malang
Jumat, November 22, 2024
KilasSilaturahmi 3 Paslon Pilwali Kota Malang di PDM, Bahas Visi Misi dan...

Silaturahmi 3 Paslon Pilwali Kota Malang di PDM, Bahas Visi Misi dan Program Kerja

Pilwali Malang
Tiga Paslon Pilwali Kota Malang silaturahmi dengan PDM, membahas visi dan misi, Ahad (27/10/24). Foto:IST

MAKLUMAT — Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik (LHKP) menggelar silaturahmi bersama tiga pasangan calon (paslon) Pilwali Kota Malang di Aula Gedung Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Malang, Ahad (27/10/2024).

Acara ini dikemas dalam bentuk talk show, menampilkan langsung ketiga paslon: Dr. Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin (Paslon Nomor 1), Heri Cahyono (Paslon Nomor 2), serta H. Anton dan Dimyati Ayatulloh (Paslon Nomor 3). Peserta talk show mencakup unsur pimpinan Muhammadiyah daerah, serta organisasi otonom dan ranting Muhammadiyah se-Kota Malang.

Zaenudin, ST, MAP, Ketua LHKP Kota Malang, dalam sambutannya menyatakan bahwa acara ini bertujuan untuk mempertemukan warga Muhammadiyah dengan para kandidat guna mendengarkan langsung visi, misi, dan program kerja masing-masing calon.

“Kegiatan ini digelar sebagai sarana untuk mengenal lebih dekat sosok dan rencana kerja paslon, agar warga Muhammadiyah lebih memahami pandangan serta arah kebijakan yang diusung,” ujarnya.

Beberapa minggu sebelumnya, ketiga paslon juga telah melakukan silaturahmi ke PDM Kota Malang dalam rangka meminta doa restu serta memperkenalkan diri.

Jumlah pemilih Pilwali Kota Malang 2024 lebih dari 660 ribu pemilih tetap. Mereka diharapkan menyalurkan suaranya pada 27 November mendatang. Para pemilih tersebar di 57 kelurahan di 5 kecamatan di Kota Malang.

Para kandidat bersaing meraih simpati masyarakat melalui kampanye, pertemuan tatap muka, dan kunjungan ke berbagai organisasi kemasyarakatan, termasuk Muhammadiyah Kota Malang yang dinilai memiliki jaringan luas, baik di bidang pendidikan, kesehatan, maupun sosial.

Sukseskan Pilwali Kota Malang

Ketua PDM Kota Malang, Prof. Dr. Abdul Haris, MA, menegaskan bahwa secara kelembagaan, Muhammadiyah tidak terlibat dalam mendukung salah satu calon. “Muhammadiyah tetap berkomitmen mendukung kesuksesan Pilwali Kota Malang 2024,” ujarnya.

Abdul Haris juga menyampaikan bahwa PDM memberi ruang bagi kader Muhammadiyah yang ingin berpartisipasi, baik sebagai calon, tim sukses, atau relawan, namun dengan catatan tidak membawa organisasi ke dalam ranah politik praktis.

“Bagi kami, ini adalah bagian dari pengkaderan politik. Namun, organisasi Muhammadiyah tidak boleh dijadikan alat untuk tujuan politik tertentu,” tambah Abdul Haris.

Kepada para kandidat, ia berpesan agar siap menerima hasil akhir pilkada dengan lapang dada serta tetap membangun komunikasi pascapemilihan guna memajukan Kota Malang.

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer