Tiga Kader Masuk Kabinet, PSI Nilai Kepercayaan Prabowo Sebagai Sinyal Politik Penting

Tiga Kader Masuk Kabinet, PSI Nilai Kepercayaan Prabowo Sebagai Sinyal Politik Penting

MAKLUMAT — Juru Bicara DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Ali Muthohirin, menanggapi pernyataan Presiden Prabowo Subianto dalam pidato penutupan Kongres PSI akhir pekan lalu. Dalam pidatonya, Prabowo menyebut PSI sebagai partai baru yang kini justru banyak mengisi posisi penting di kabinet pemerintahan.

Bagi Ali, hal ini bukan sekadar angka, melainkan bentuk kepercayaan langsung dari Presiden. “Nah, itu tentu kewenangan Pak Presiden sebenarnya karena memberi kado kepada kami dipercaya ada tiga kader PSI yang masuk di kabinet beliau,” katanya, dalam program Jatim Gaspol bertajuk ‘Politik Gajah Ala PSI’, dikutip dari kanal YouTube JTV Rek, Kamis (24/7/2025).

Ali menjelaskan bahwa tiga kader PSI yang kini duduk di pemerintahan mencerminkan keberagaman peran dan kapasitas yang dimiliki partainya. Raja Juli Antoni saat ini menjabat sebagai Menteri Kehutanan sekaligus Sekretaris Jenderal PSI. Selain itu, ada Isyana Bagoes Oka yang diangkat sebagai Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga. Ia juga merupakan anggota Dewan Pembina PSI.

Masuknya Giring Ganesha ke dalam lingkaran kabinet juga menjadi sorotan. Giring, mantan Ketua Umum DPP PSI, kini dipercaya Presiden Prabowo untuk menjadi Wakil Menteri Kebudayaan Republik Indonesia. Ali menilai penunjukan ini membuktikan bahwa PSI memiliki kader yang dinilai siap bekerja lintas bidang.

Menurut Ali, kepercayaan yang diberikan Presiden Prabowo kepada PSI tidak bisa dilepaskan dari komitmen partainya dalam mendukung pemerintahan ke depan. Ia menyebut bahwa hubungan antara PSI dan Prabowo bukan sekadar formalitas politik, melainkan telah dibuktikan melalui kerja-kerja konkret dan kesamaan visi.

Baca Juga  Upaya Memutus Rantai Kemiskinan, Prabowo Umumkan Bangun 200 Sekolah Rakyat

Ali juga menekankan bahwa kehadiran kader PSI dalam kabinet bukan berarti partainya merasa besar atau ingin tampil dominan. Justru, katanya, ini adalah tantangan bagi PSI untuk menunjukkan bahwa kader-kader muda bisa memberikan kontribusi nyata dalam pemerintahan yang baru.

“Tentu ini penghargaan yang luar biasa dari Pak Prabowo kepada PSI dan itu menjadi semangat kami bahwa kita akan tetap bersama Pak Prabowo itu untuk dua periode,” tandasnya.

*) Penulis: M Habib Muzaki / Ubay NA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *