
MAKLUMAT — Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan, Zulkifli Hasan alias Zulhas, menerima kunjungan Founder Quantum Akhyar Institute, Ustaz Adi Hidayat (UAH) di Kantor Kemenko Bidang Pangan, Jakarta, Rabu (16/4/2025).
“Hari ini Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pangan kedatangan Al Mukarrom Ustaz @adihidayatofficial,” tulis Zulhas di akun instagram pribadinya @zul.hasan, dikutip Rabu (16/4/2025).
Zulhas mengungkapkan, pertemuan dengan UAH membahas sejumlah hal penting, termasuk dalam rangka menyukseskan swasembada pangan yang tengah dicanangkan pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.
“Beliau memaparkan program dan gagasannya dalam upaya mendukung swasembada pangan yang dicanangkan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto,” tambah pria yang juga pernah menjabat sebagai Menteri Perdagangan (Mendag) itu.
Ia menyebut, UAH akan turut berkontribusi dan membantu pemerintah dalam mencapai target tersebut melalui berbagai sumbangsih pemikiran maupun tenaganya.
“Beliau akan menyumbangkan tenaga, gagasan, dan hasil riset melalui lembaga pendidikan yang ia kelola,” tandas Zulhas.
Sekadar diketahui, Ustaz Adi Hidayat merupakan dai kondang yang dikenal luas masyarakat, utamanya umat Islam Indonesia. Ia juga adalah pendiri Quantum Akhyar Institute yang membawahi berbagai bidang, salah satunya Pondok Pesantren MIRA (Ma’had Islam Rafiah Akhyar).
Dai yang juga dikenal luas sebagai sosok Wakil Ketua I Majelis Tabligh PP Muhammadiyah 2022-2027 itu, merupakan salah satu ulama populer di dunia digital lewat kanal YouTube Adi Hidayat Official, yang rutin mengunggah tausiyah, materi-materi, serta kajian-kajiannya.