29.3 C
Malang
Jumat, November 22, 2024
KilasPanwascam Tegalsari Gelar “Cangkruk Pengawasan”, Sosialisasi Pemilu Tanpa Kecurangan

Panwascam Tegalsari Gelar “Cangkruk Pengawasan”, Sosialisasi Pemilu Tanpa Kecurangan

Cangkruk Pengawasan
Panwwascam Tegalsari, menggelar Cangkruk Pengawasan di Taman Kartika Jalan Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur, Kamis (24/10/2024) sore. Foto:IST

MAKLUMATPanwascam Tegalsari terus memperkuat sinergi dengan masyarakat dalam menghadapi Pemilu 2024. Melalui kegiatan bertajuk “Cangkruk Pengawasan” yang digelar serentak di seluruh kecamatan di Kota Surabaya, Kamis sore (24/10/2024), Panwascam Tegalsari mendorong pengawasan bersama demi pemilu yang bersih dan bebas kecurangan.

Acara ini diadakan di Taman Kartika Jalan Tegalsari, dipimpin oleh Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat (HPPM-HM) Panwascam Tegalsari, Arie Kurniawan.

Arie menyampaikan, “Cangkruk Pengawasan” ini merupakan upaya mengajak masyarakat dari berbagai kalangan untuk berperan aktif dalam pengawasan pemilu, khususnya dalam menjaga netralitas ASN, TNI, dan Polri. Acara juga bertujuan mencegah penyebaran berita hoaks dan politik uang. Menurut Arie, “Kita semua memiliki tanggung jawab bersama untuk menjaga kejujuran dan integritas pemilu.”

Dalam kegiatan ini, Panwascam Tegalsari juga memberikan sosialisasi mengenai berbagai bentuk pelanggaran pemilu yang harus diwaspadai publik. Melalui acara interaktif ini, Panwascam berharap masyarakat dapat lebih waspada terhadap pelanggaran yang mungkin terjadi selama proses pemilu.

“Kami ingin memperkuat peran masyarakat sebagai pengawas aktif,” ungkap Arie. Ia menambahkan bahwa keterlibatan publik secara luas dan aktif diharapkan dapat mendukung terciptanya pemilu yang jujur dan adil di setiap lingkungan.

Kolaborasi untuk Netralitas ASN, TNI, dan Polri

Hari Agung, pegiat pemilu yang menjadi pembicara dalam acara tersebut, menekankan pentingnya netralitas ASN, TNI, dan Polri.

“Netralitas semua pihak sangat penting dalam menjaga pemilu yang adil. Kita ingin semua pihak berperan tanpa intervensi atau keberpihakan,” ujar Agung dikutip dari keterangan resminya.

Dalam sesi diskusi, Agung juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap hoaks dan politik uang yang berpotensi merusak integritas demokrasi. “Kita harus cermat dalam menerima informasi dan menolak politik uang yang dapat merusak kepercayaan masyarakat pada pemilu,” tegasnya.

Kegiatan “Cangkruk Pengawasan” ini menjadi langkah awal bagi Panwascam Tegalsari untuk menggalang kepedulian publik.

Acara ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan hingga pemilu berakhir, sebagai bentuk komitmen Panwascam dalam menjaga kualitas pemilu yang transparan dan terpercaya.

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer