31.8 C
Malang
Rabu, Maret 12, 2025
Kaprodi Sosiologi UMM Sosialisasikan PMB di SMA 2 Jombang

Kaprodi Sosiologi UMM Sosialisasikan PMB di SMA 2 Jombang

PMB UMM
Kaprodi Sosiologi UMM Luluk Dwi Kumalasari, S.Sos., M.Si, mengenalkan PMB UMM ke SMA 2 Jombang. Foto:IST

MAKLUMAT — Ketua Program Studi (Kaprodi) Sosiologi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Luluk Dwi Kumalasari, S.Sos., M.Si., menggelar sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB UMM) di SMA 2 Jombang, Kamis (6/2/2025). Acara ini dihadiri ratusan siswa dengan tujuan memperkenalkan peluang pendidikan tinggi di UMM, khususnya di Prodi Sosiologi.

Dalam paparannya, Luluk menjelaskan berbagai jalur masuk ke UMM, termasuk jalur reguler, prestasi, hingga jalur tahfidz. Ia juga memaparkan program unggulan seperti UMM PASTI dan Center of Excellence (COE), serta fasilitas kampus yang modern. Tak hanya itu, ia menekankan bahwa UMM berkomitmen mencetak lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga berkarakter kuat dan adaptif terhadap perubahan zaman.

“Sosiologi menjadi disiplin ilmu yang sangat relevan dalam memahami dinamika masyarakat dan menyelesaikan berbagai persoalan sosial di era modern. Prodi Sosiologi UMM menawarkan kurikulum yang berbasis kebutuhan sosial serta beragam kegiatan praktis yang menunjang keterampilan mahasiswa,” jelasnya.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Kepala SMA 2 Jombang, Drs. Budiono, M.Si., yang menilai sosialisasi ini bermanfaat dalam membantu siswa memilih perguruan tinggi sesuai minat dan bakat mereka.

“Harapannya, siswa kami mendapatkan gambaran yang lebih jelas tentang UMM dan menjadikannya sebagai pilihan untuk melanjutkan pendidikan tinggi,” ujarnya.

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

BACA JUGA ARTIKEL TERKAIT

ARTIKEL LAINNYA

Populer