19.9 C
Malang
Sabtu, Juli 27, 2024
KilasKetua PDM Kota Kediri: Harus Bermusyawarah untuk Jihad Politik Muhammadiyah

Ketua PDM Kota Kediri: Harus Bermusyawarah untuk Jihad Politik Muhammadiyah

Ketua PDM Kota Kediri KH Achmad Khoirudin

MENUKIL Surat Ali Imran ayat 159, Ketua PDM Kota Kediri KH Achmad Khoirudin menjelaskan pentingnya bermusyawarah dalam rangka jihad politik Muhammadiyah (JipolMu) satu dapil satu kaderMu.

Hal itu disampaikan oleh Kiai Khoirudin dalam Sosialisasi Satu Dapil Satu Caleg KaderMu yang digelar oleh JipolMu#2 di Aula Gedung Dakwah Muhammadiyah Kota Kediri, Senin (4/12/2023) lalu.

Menurut dia, permufakatan untuk menyukseskan program satu dapil satu kaderMu haruslah dimusyawarahkan dengan kepala dingin, menekan ego, serta berlapang dada dan bertawakal kemudian terhadap hasilnya.

“…, bermusyawarahlah dengan mereka dalam urusan itu. Kemudian, apabila engkau telah membulatkan tekad, maka bertawakallah kepada Allah. Sungguh, Allah mencintai orang yang bertawakal.” (QS. Ali Imran: 159)

“Bermusyawarah adalah tuntunan kita, maka dalam konteks ini, untuk memformulasikan siapa kader yang layak kita dukung, yang harus kita usahakan untuk dimenangkan, harus dengan bermusyawarah,” terangnya.

Kiai Khoirudin menjelaskan, dalam bermusyawarah harus menghilangkan sekat-sekat ego, dan bersedia menerima keputusan yang dianggap sebagai keputusan terbaik oleh para musyawirin. Bukan dengan memaksakan apa-apa yang menjadi kehendaknya.

“Bukan gontok-gontokan, harus kader A yang dimenangkan, harus kader B, dan seterusnya, tapi harus dengan pertimbangan, jangan memaksakan kehendak,” jelasnya.

“Sehingga bisa tercapai mufakat dalam musyawarah tersebut, untuk kemudian kita perjuangkan bersama dengan sungguh sebagai bentuk jihad politik Muhammadiyah. Dan kemudian kita bertawakal kepada Allah terhadap hasilnya, atas apa yang telah kita upayakan,” imbuh Kiai Khoirudin. (*)

Reporter: Ubay

Editor: Aan Hariyanto

Sponsor

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sponsor

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sponsor

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer