KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Jatim telah memulai rapat pleno rekapitulasi suara Pemilu 2024 di tingkat provinsi. Meski begitu, diketahui belum seluruh kabupaten/kota mengirimkan datanya.
Ketua KPU Jatim Aang Kunaifi menyebut, per Ahad (3/3/2024) terdapat sebanyak 23 KPU kabupaten/kota dari total keseluruhan 38, yang telah mengirimkan lampiran tipe D hasil Pemilu 2024.
“Sudah 23 kabupaten/kota yang telah mengirim ke kami lampiran tipe D hasil Pemilu 2024,” katanya membuka Rapat Pleno Terbuka di Surabaya, Ahad (3/3/2024).
“Sedangkan kabupaten/kota sisanya saat ini masih sedang melangsungkan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi tingkat kabupaten/kota,” imbuh mantan Komisioner Bawaslu Jatim itu.
Aang menjelaskan, pleno rekapitulasi tingkat provinsi di Jatim digelar lebih awal sebab Jatim adalah provinsi dengan daerah administratif terbanyak se-Indonesia. Menurut rencana, akan berjalan hingga 8 Maret 2024 mendatang.
“Jawa Timur memiliki 38 kabupaten/kota, sehingga kami mencoba untuk menyelenggarakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat Provinsi lebih awal,” terangnya.
Sebagai informasi, tahapan rekapitulasi dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan nasional.
Peserta untuk pleno rekapitulasi suara di tingkat provinsi ini terdiri dari perwakilan saksi tim paslon presiden-wakil presiden di tingkat provinsi, partai politik (Parpol), Dewan Perwakilan Daerah (DPD) tingkat Provinsi Jatim, serta 38 KPU Kabupaten/Kota se-Jatim.(*)
Reporter: Ubay NA
Editor: Aan Hariyanto