MAKLUMAT — Pemberantasan korupsi tampaknya mendapat perhatian penting pada pemerintahan mendatang. Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto menegaskan tekadnya dalam pemberantasan korupsi, yang disebutnya sebagai persoalan paling serius di Indonesia.
Dalam sambutannya saat penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra yang diselenggarakan di Indonesia Arena, Jakarta pada Sabtu (31/8/2024), Prabowo menegaskan, pihaknya tidak akan sedikit pun berkompromi terhadap korupsi.
Menurut Prabowo, Indonesia saat ini sudah berada pada trek pembangunan bangsa yang benar. Namun, kuncinya adalah harus melakukan pemberantasan korupsi lebih gigih lagi.
“Semua indikator menunjukkan kita di ambang kebangkitan yang luar biasa. Kuncinya kita harus kurangi korupsi. Kalau bisa, kita habiskan korupsi dalam waktu singkat, minimal kita tekan, kurangi, kurangi dan kurangi. Kita tidak akan kompromi dengan korupsi,” ujarnya.
Ketua Umum Partai Gerindra itu menyampaikan langkah konkret untuk memberantas korupsi, salah satunya dengan mengalokasikan anggaran khusus untuk mengejar para koruptor.
“Mungkin saya akan cek kembali anggaran. Saya akan sisihkan anggaran khusus untuk pemberantasan dan pengejaran koruptor-koruptor itu,” tegas Prabowo Subianto.
Dengan nada bercanda, Prabowo menyebut bakal mengirim pasukan khusus juga untuk mengejar para koruptor tersebut. Bahkan sekalipun harus ke Antartika di kutub selatan bumi.
“Kalaupun dia (koruptor) lari ke Antartika, aku kirim pasukan khusus untuk nyari mereka di Antartika,” tandas Prabowo disambut tawa dan tepuk tangan seluruh peserta dan undangan Rapimnas.
Selain persoalan korupsi, Prabowo juga menyorot soal penyalahgunaan dan penyelendupan narkoba. Dia menegaskan tekad untuk memimpin pemberantasan narkoba di Indonesia.
“Kita juga harus bersama-sama memberantas penyelundupan, apalagi menyelundup dan menjual narkoba. Saya bertekad memimpin perang memberantas narkoba,” pungkas Prabowo.