31.8 C
Malang
Senin, Oktober 7, 2024
KilasPrabowo Ajak Elite Politik Bersatu, PAN: Saatnya Kubu-kubuan Ditinggalkan

Prabowo Ajak Elite Politik Bersatu, PAN: Saatnya Kubu-kubuan Ditinggalkan

Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay
Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay

KETUA Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay memuji sikap kenegarawan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto yang mengajak para elite politik bersatu seusai Pilpres 2024. Sebab, Prabowo tidak mau mengungkit kembali situasi kompetisi di kontestasi Pilpres maupun Pileg.

“Harus diakui bahwa Prabowo itu seorang negarawan. Beliau tidak mau mengungkit situasi kompetisi dalam pilpres dan pileg. Semua itu justru dimaknai secara positif dalam rangka memenuhi kehendak rakyat,” kata Saleh kepada awak media, Rabu (24/4/2024).

Saleh melihat Prabowo ingin merajut kembali kebersamaan yang dimulai dari elite-elite politik. Sehingga, Prabowo langsung mengadakan pertemuan dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Menurutnya, pertemuan yang terjadi di Markas PKB pada Rabu (24/4) sore itu menunjukkan bahwa sudah saatnya kubu-kubuan ditinggalkan.

“Prabowo bertemu PKB itu bagus. Masyarakat akan melihat bahwa pertarungan sudah selesai. Sudah saatnya kubu-kubuan ditinggalkan. Kemarin itu pisah bukan karena benci. Bisa saja, PKB pisah karena memang ingin menjadi wapres. Nah, peluang itu ada di sana. Makanya pindah,” tegasnya

Saleh mengatakan sejatinya secara politik, partai-partai saat ini bekerja sama dengan baik. Bahkan, pada masa pilpres dan pileg, fraksi-fraksi tidak ada yang bersinggungan dan bersengketa.

“Kalau urusan lain, kan semuanya tidak ada masalah. Secara politik, partai-partai bekerja sama dengan baik. Urusan parlemen tidak ada yang terkendala. Bahkan, pada masa pilpres dan pileg, fraksi-fraksi tidak ada yang bersinggungan dan bersengketa,” ungkapnya.

Sebelumnya, pidato Prabowo Subianto usai ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024 mengajak para elite politik untuk bersatu dan bersinergi seusai Pilpres 2024. Ia juga meminta semua elite politik menandaskan komitmen untuk berkorban demi rakyat.

“Seluruh elite Indonesia harus bekerja sama, marilah kita berani meninggalkan perbedaan-perbedaan kita, mari kita berani mengatasi perasaan perasaan kita, mari kita gali kesadaran dan cinta tanah air, mari kita berkorban, berkorban untuk rakyat kita yang masih banyak mengalami kesusahan, yang masih banyak sulit mencari makan untuk hari esok,” katanya di Kantor KPU RI di Jakarta, Rabu (23/2024).

Reporter: Ubay NA

Editor: Aan Hariyanto

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ads Banner

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Lihat Juga Tag :

Populer